Yudisium dan Wisuda Sarjana Farmasi Pertama Prodi Farmasi Klinis
Farmasi Klinis Unbrah Gelar Yudisium Perdana
Prodi Farmasi Klinis Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Baiturrahmah menggelar Yudisium Perdana pada Sabtu 30 September 2023 bertempat di Ruang Sidang Yayasan Pendidikan Baiturrahmah Kampus Aie Pacah Padang.
Sebanyak 16 Lulusan Farmasi Klinis dilantik menjadi Sarjana Farmasi di depan Pimpinan Fakultas dan Prodi Farmasi Klinis.
Lulusan ini menjadi yang pertama dari Prodi Farmasi Klinis Unbrah semenjak didirikan pada 2018 lalu dan menerima mahasiswa baru pada 2019.
Dekan Fikes dr. Rinita Amelia, M.Biomed, P.hD berharap para lulusan bisa meneruskan ke keprofesiannya sebagai apoteker dan berkiprah lebih baik ke depan serta selalu menjaga nama baik almamater.
Pada yudisium ini, di berikan penghargaan kepada lulusan terbaik dan bintang aktivis kampus.
16 orang wisudawan Program Studi Farmasi Klinis dilantik oleh Rektor Unbrah Prof. Dr. Ir. Musliar Kasim, MS (Senin, 9 Oktober 2023), pada wisuda Unbrah ke-87 menjadi lulusan pertama Sarjana Farmasi (S.Farm) Program Studi Farmasi Klinis yang sudah berdiri dari 14 Agustus 2018.
Pada kegiatan wisuda ini, Prof. Dr. rer.nat Syafrimen Yasin, Ms.MSc turut menyampaikan SK Rektor mengenai lulusan terbaik Program Studi Farmasi Klinis, Fakultas Ilmu Kesehatan yaitu Annisa Destika S.Farm sebagai lulusan terbaik pada lulusan perdana Program Studi Farmasi Klinis ini dengan meraih Indeks Prestasi Kumulatif 3, 57 (Predikat Lulus Pujian).
Annisa Destika Nanda S. Farm
TTL Pariaman 4 Des 1999
Pembimbing I apt. Eka Desnita M. Farm
Pembimbing II apt. Yahdian Rasyadi, M. Farm
Dalam sambutannya Rektor menyampaikan kepada lulusan agar ketika bekerja dapat berkolaborasi antar lintas profesi dan juga dengan masyarakat. setelah bekerja jangan melupakan almamater dan tetap berkontribusi kepada unbrah untuk memberikan data mngenai tracer study, shg dapat digunakan untuk meningkatkan akreditasi unbrah ke depan. Rektor juga berpesan, bahwa saat sudah sukses jangan lupa diri, karena kekayaan tanpa barokah tidak ada gunanya. jadilah orang yang jujur sehingga nantinya tidak ada lulusan unbrah yang berurusan dengan hukum.